Modifikasi Warna dan Pencahayaan Foto
Auto Correction
- digunakan untuk memproses perbaikan warna dan pencahayaan pada foto
- Auto Color: Pilih gambar > klik Image > Auto Color atau tekan Shift+Ctrl+B. digunakan untuk menyeimbangkan warna yang tadinya lebih banyak unsur warna biru menjadi lebih seimbang
- Auto Contras: Pilih gambar > Klik Image > Auto Contras atau tekan Alt+Shift+L. digunakan untuk mengkontraskan warna
- Auto Tone: Pilih gambar > Klik Image > Auto Tone. Digunakan untuk melakukan koreksi tonal warna
3.
Histogram & Levels
- Histogram: Panel grafik yang menunjukkan distribusi cahaya pada gambar.
- Cara mengubah grafik histogram dengan menggunakan panel levels: pilih gambar > klik Image > Adjusment > Levels atau tekan ctrl+L
- menggeser slider shadows ke kanan membuat area wrana gelap pada gambar akan semakin gelap, sedangkan menggeser slider highlights ke kiri akan menjadi lebih terang
- untuk membuat warna-warna tengah menjadi lebih terang, geser slider midtones ke kiri. Untuk menjadi semakin gelap, geser slider midtones ke kanan
Curves
- untuk membuat garis kurva langsung pada jendela gambar
- pilih gambar > klik Image > Adjustment > curves atau tekan ctrl+m
- untuk mengatur secara manual, ubah bentuk garis kurva dengan cara klik dan drag
- klik tombol on screen adjustment untuk mengubah bentuk garis kurva dengan cara klik dan drag langsung pada gambar. jika sudah selesai klik OK
1.
Brightness/Contrast
- pilih gambar > klik Image > adjusment > brightness/contrast
Shadows/Highlights
- digunakan untuk mengatur gambar yang objek/latarnya terlalu terang ataupun terlalu gelap
- pilih gambar > klik Image > adjustment > shadows/highlights
- jika Amount pada shadows dinaikkkan maka objek akan menjadi lebih terang, sedangkan bila highlights dinaikkan maka latar akan menjadi lebih gelap
- Jika masalah pencahayaan gambar lebih kompleks maka tandai pilihan show more option yang ada di kotak dialog shadows/highlights.
Exposure
- digunakan untuk menentukan banyaknya cahaya yang disimpan oleh sebuah foto
- pilih gambar > klik Image > adjustment > exposure
- Jika nilai exposure dinaikkan,maka foto akan semakin terang,apabila nilai exposure diturunkan maka akan berakibat sebaliknya.
- Atur nilai offset dan gamma correction bila diperlukan
Hue/Saturation
- untuk mengubah elemen warna tertentu atau keseluruhan warna pada foto
- pilih gambar > klik image > adjusment > hue/saturation atau tekan ctrl+U
- Untuk mengubah hanya elemen warna tertentu,pilih channel yang diinginkan lalu ubah nilai Hue
- Bila nilai saturation dinaikkan maka warna pada gambar akan semakin kaya.jika diturunkan akan sebaliknya.
- Semakin besar nilai lightness,gambar akan semakin putih.perkecil nilainya untuk fungsi sebaliknya.
- Pilih colorize untuk mengubah nuansa warna pada keseluruhan foto.
Color Balance
- digunakan untuk mengubah keseimbangan warna pada sebuah foto
- pilih gambar > klik Image > adjustment > color balance atau tekan ctrl+b
Match Color
- digunakan untuk menyesuaikan warna dan pencahayaan pada dua buah gambar yang berbeda.
- Pilih dua gambar (Untuk membuka dua gambar sekaligus tahan Ctrl sambil melakukan klik pada gambar yang diinginkan) > klik menu image > adjustment > match color
- Apabila efek dari match color terlalu berlebihan,aktifkan Neutralize.Bisa juga dengan menaikkan nilai Fade.
Black and White
- .Pilih gambar > klik image > adjustment > black and white atau tekan Shift+alt+ctrl+B.
- klik tombol auto untuk mengatur setting black and white secara otomatis.
Photo Filter
- digunakan untuk meniru efek filter pada lensa kamera.
- pilih gambar > klik image > adjustment > Photo Filter
No comments:
Post a Comment